PEMAKAIAN KATA-KATA SEPADAN YANG TEPAT DALAM PENERJEMAHAN BAHASA INGGRIS PADA PENULISAN DRAF PROPOSAL MAHASISWA PASCASARJANA JURUSAN PENDIDIKAN BAHASA INGGRIS UMN AL WASHLIYAH
Abstract
Menerjemahkan adalah suatu usaha atau pekerjaan dalam berkomunikasi atau menyampaikan berita yang terkandung dalam bahasa sumber kedalam bahasa penerima agar makna dan isinya sama atau benar benar mendekati aslinya dengan kata lain makna dan gaya penerjemahan haruslah serupa. Hal inilah yang menjadi tujuan utama penerjemahan yaitu menyampaikan berita dalam bahasa penerima. Tujuan penelitian ini adalah untuk memberikan acuan kepada mahasiswa dalam penerjemahan dengan cara menyusun suatu model penerjemahan sehingga mahasiswa mampu menerjemahkan isi berita dalam bahasa sumber ke bahasa penerima atau bahasa target dengan cara melakukan perubahan dalam persamaan bentuk dengan persamaan makna yang terjadi dalam proses penerjemahan dan bagaimana mahasiswa dapat menentukan atau menetapkan bahwa persamaan segi makna adalah hal yang harus diutamakan daripada kesamaam dalam kata yang bersifat leksikal. Dalam hal ini peneliti akan menggunakan teori penerjemahan yang berhubungan dengan makna kata dari J.C Catford dan teori pergeseran makna kata dalam sebuah teks oleh Shoshana Blum-Kulka dalam kajiannya pergeseran kohesi dan koherensi dalam menerjemahan